LDIIBekasiKota (15/06), Ketua Pengadilan Negeri Bekasi Surahmat, S.H., M.H. menyambut kehadiran Ketua DPD LDII Kota Bekasi Ir. H. Ary Widjanarko didampingi Wakil Ketua H. Indriman, S.Kom, Sekretaris Abd. Ro’uf Fahry dan Bagian KumHam Khadirin, S.H yang bertempat di Pengadilan Negeri Bekasi pada Rabu, 14 Juni 2023.
Ketua DPD LDII Kota Bekasi Ir. H. Ary Widjanarko Berbincang dengan Ketua Pengadilan Negeri Bekasi Surahmat, S.H., M.H
Silaturahim DPD LDII Kota Bekasi ke Pengadilan Negeri Bekasi ini bertujuan meningkatkan hubungan Organisasi LDII dengan perangkat hukum Negara khususnya Pengadilan Negeri, sekaligus menginformasikan rencana bagian Hukum dan HAM (KumHam) DPD LDII Kota Bekasi memberikan edukasi terkait hukum dan hak azazi manusia kepada warga LDII se-kota Bekasi khususnya generasi muda. Hal ini menyikapi maraknya tindakan main hakim sendiri yang beberapa waktu sempat viral, penyalahgunaan narkoba dan tindakan kriminal lainnya.
Ketua Pengadilan Negeri Bekasi menyambut baik dan mendukung rencana edukasi DPD LDII Kota Bekasi ini, “Saya ingin masyarakat Bekasi itu mengerti, taat hukum dan tidak melanggar hukum”, Ujar Surahmat.