Kota Bekasi – Acara Santunan Anak Yatim dan Pembagian Kartu Sehat Berbasis NIK di Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Bekasi Timur, Wali Kota Bekasi, Dr. Rahmat Effendi hadir bersama Kepala Kesbangpol, H. Abdillah dan Kabag Kesos, H. Ahmad Yani di Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur pada hari Selasa (13/06/2017).
Dalam sambutannya Wali Kota menyampaikan pada warga LDII Bekasi Timur bahwa dari Gubernur Jawa Barat bahwa kinerja Wali Kota Bekasi dan Wakil Wali Kota Bekasi menjadi pasangan terakur semasa jabatannya, dan pernah suatu saat dikumpulkan Wali kota dan bupati se Jawa Barat jika ingin maju Kota nya contoh Kepala Daerah dari Kota Bekasi yang Wali Kota dan Wakil Walikota nya akur tidak ada permasalahan.
Penyerahan Kartu Sehat Berbasis NIK untuk warga Bekasi Timur yang diserahkan saat beelangsungnya acara menjadi penegasan bagi Lurah dan Camat wilayah untuk memperhatikan warga baik dalam segi apapun, kesehatan dan pendidikan, begitu juga pelayanan dan keamanan bagi warga di wilayah merupakan peran dari 3 pilar dan bantuan Karang Taruna untuk menjaganya.
“Jika ada yang belum membuat Kartu sehat ini, kumpulkan di RT, RW ataupun ke Lurah dan serahkan Fotokopi Kartu Keluarga dan Fotokopi KTP Kepala Keluarga khusus domisili Kota Bekasi, dan di kumpukan di Pendopo Wali Kota agar dicetak di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil” ujar Walikota. (Ndoet)