Peresmian Masjid Luhur Al-Barokah LDII Jatiasih, Oleh Wali Kota Bekasi

KOTA BEKASI – Wali Kota Bekasi DR H. Rahmat Effendi secara simbolis meresmikan penggunaan masjid Luhur Al-Barokah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) yang terletak di Swatantra 1 Jalan Kavling III, RT009/05 Jatirasa, Jatiasih Kota Bekasi Jawa Barat pada, Kamis (07/3/2019) pagi.

Seperti diketahui, masjid Luhur Al-Barokah ini merupakan masjid yang kesekian kali-nya yang di sah-kan penggunaannya serta telah diresmikan oleh Wali Kota Bekasi, DR H. Rahmat Effendi serta di periode sebelum-sebelumnya, selama Wali Kota menjabat ada beberapa masjid LDII lainnya.

Seperti disaat menjabat pada masa Bhakti pertama, sudah terhitung di Kota Bekasi berdiri sebanyak 1.278 unit masjid karena tetap Kota Bekasi merupakan Kota yang heterogen dan plural yang dimana dapat menjamin warga nya untuk beribadah sesuai agama dan kepercayaan yang diyakininya serta memberikan kepastian hukum agar merasa aman dan nyaman tinggal di Kota Bekasi.

Disambung, sambutan hangat yang disampaikan oleh DR H. Rahmat Effendi, yakni mengharapkan kerjasama serta sinergitas. “Saya berharap LDII yang ada di Kota Bekasi turut serta berkontribusi dan bersinergi dengan pemerintah Kota Bekasi melalui masyarakatnya yang heterogen,” tuturnya.

“Demi menjalin kualitas hidup dalam menjaga keharmonisan serta hidup dalam kebersamaan dan keberagaman umat yang ada di Kota Bekasi tanpa pandang ras, warna kulit, suku, agama serta antar golongan,” imbau Wali Kota Bekasi.

Terpantau, tampak pada acara yang dihadiri oleh Wali Kota Bekasi, Kesbangpol, Caleg DPR RI dan Caleg dan anggota, DPRD Kota Bekasi, MUI Kecamatan Jatiasih, Danramil, Kapolsek, Camat Jatiasih, Sekrerais DPD Golkar, Ketua Sako SPN Cabang Kota Bekasi, para pengurus Yayasan Kanzul Mubarok, Pengurus BMT, Pengurus Koperasi, Lurah Jatirasa, Ketua RW dan juga Ketua RT.

Sementara itu dari jajaran LDII sendiri tampak hadir dalam peresmian ini, Ketua DPP LDII, Iskandar Siregar, bersama Ketua DPD LDII Kota Bekasi, Ary Widjanarko, dengan didampingi Wakilnya, Maryadi, Ahmad Taufik, Ozi Fahruji, Junaidi Abdillah, Dedi Hadiyat, Indriman, Sekretaris DPD LDII, Abd. Rouf Fahry, Aswin Djuanda, Bendahara, Adam Sutejo, Achmad Taufik, tampak pula hadir juga semua Pengurus PC LDII dan PAC LDII se-Kota Bekasi.

Saat menyampaikan amanat sambutannya ustadz Ary Widjanarko, selaku Ketua DPD LDII Kota Bekasi menyampaikan rasa syukurnya serta mengapresiasi semua pihak yang turut membantu dari persiapan hingga terlaksananya acara peresmian. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Bekasi atas waktunya bersedia meresmikan masjid Luhur Al- Barokah serta stakeholder terkait,” tuturnya.

LDII yang merupakan sebuah lembaga dakwah yang selalu dalam bimbingan dan arahan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), selalu berupaya mendukung dan menjaga agar Kota Bekasi selalu dalam suasana kondusif.

Selain itu, LDII juga senantiasa selalu membina warga LDII dan seluruh umat Islam, agar selalu meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT serta harus menjauhi segala tindakan radikalisme dan terorisme. “Harapan kami masjid Luhur Al- Barokah dapat menjadi pusat pendidikan dan pengembangan agama islam baik warga LDII dan masyarakat Kota Bekasi, terutama generasi muda agar menjadi generasi penerus yang alim, Faqih, berakhlakul kharimah dan mandiri,” ungkap ustadz Ary.

Menjawab pertanyaan awak media terkait sikap politik, sesuai arahan presiden RI agar warga LDII tidak ikut terlibat dalam berita HOAX. “Warga LDII agar selalu membina komunikasi yang baik dengan para tokoh pemerintah, tokoh masyarakat yang terdekat dan berperan aktif menjaga kerukunan dan kekompakan di lingkungannya,” imbaunya.

“Warga LDII juga kami instruksikan untuk menggunakan hak pilihnya untuk memilih wakil-wakilnyta di legislative yang terbaik, sehingga pembangunan bisa tetap berjalan lancar dan mennghasilkan undang- undang yang sesuai harapan masyarakat Kota Bekasi,” pungkas ustadz Ary.[]AZ

Related posts

Leave a Comment